MUARA TEWEH – Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara, H. Al Hadi, menyampaikan apresiasi dan kebanggaan atas prestasi Hafiz Wira Anggara, siswa SMP Negeri 1 Muara Teweh, yang meraih Juara I cabang Pidato Pendidikan Agama Islam (PAI) Putra tingkat SMP pada ajang PAI Fair Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2025.
Ajang tersebut diikuti peserta terbaik dari seluruh kabupaten/kota se-Kalimantan Tengah. Atas capaian itu, Hafiz akan mewakili provinsi pada PAI Fair tingkat nasional yang dijadwalkan berlangsung di Serpong, Provinsi Banten, pada 27–30 November 2025.
“Kami sangat bangga. Prestasi ini membuktikan generasi muda Barito Utara memiliki potensi besar di bidang keagamaan dan mampu bersaing hingga level nasional,” ujar H. Al Hadi, Rabu (12/11/2025).
Menurutnya, capaian tersebut bukan hanya kebanggaan keluarga dan sekolah, tetapi juga masyarakat Barito Utara. Ia menilai prestasi PAI berperan penting dalam pembentukan karakter, akhlak, dan wawasan kebangsaan generasi muda.
“Pidato PAI bukan sekadar kemampuan berbicara, tetapi media menanamkan nilai keislaman, moral, dan kebangsaan. Ini relevan untuk membangun karakter anak-anak kita,” jelasnya.
H. Al Hadi juga mengapresiasi dukungan Kementerian Agama Kabupaten Barito Utara, pihak sekolah, serta guru pembimbing yang dinilai konsisten membina hingga menghasilkan prestasi terbaik.
Ia mendorong pemerintah daerah terus memperkuat pembinaan PAI di sekolah dan memberi dukungan berkelanjutan pada kompetisi keagamaan. Kepada Hafiz, ia berpesan agar tetap rendah hati, fokus berlatih, dan tampil maksimal di tingkat nasional demi membawa nama baik Barito Utara dan Kalimantan Tengah. (*)





